rajaseo
Kuliner Khas Bandung yang Mengugah Selera

Kuliner Khas Bandung yang Mengugah Selera

10 Sep 2019
1287x
Ditulis oleh : Gandi

Berbicara mengenai kuliner khas dai ri kota Bandung tidak pernah ada habisnya. Selain memiliki banyak destinasi wisata yang beragam seperti wisata alam, museum hingga wisata belanja, semua ada di kota ini. Kuliner khas Bandung dikenal sangat variatif serta memiliki cita rasa yang tinggi. Apa saja kuliner khas kota Bandung yang dapat dinikmati saat berkunjung ke kota ini?

  • Surabi

Yaitu makanan yang terbuat dari tepung serta mirip dengan pancake. Yang membedakannya adalah surabi dibuat dengan cara dibakar di atas tungku dan adonannya sangat tebal. Peralatan yang digunakannya pun menggunakan alat yang sederhana yaitu tungku yang terbuat dari cetakan tanah liat. Sebagai pelengkap makanan ini dapat memilih toping campurannya seperti keju, coklat, duren, nangka atau sosis. Dan toping yang paling unik adalah surabi tutug oncom.

  • Siomay Bandung

Panganan yang satu ini sering dijumpai di sekolah, perumahan, pinggir jalan dan bahkan ada juga yang di perkantora. Terbuat dari daging ikan yang dicampur dengan sagu dan semakin nikmat karena disajikan bersama bumbu kacang. 

  • Nasi Tutug Oncom

Ini adalah salah satu makanan paling enak di kota Bandung. Nasi yang diolah dnegan cara dibakar bersamaan dengan bumbu oncom dan diberi sedikit tepung tapioka. Cara memakannya ditemani dengan sambal dan kerupuk ditambah dengan sedikit sayuran. Menu yang satu ini sangat lezat bila dikonsumsi saat masih hangat.

  • Peuyeum bandung

Satu lagi makanan khas kota Bandung yaitu peuyeum. Makanan yang mirip dengan tape ini namun peuyeum lebih lering karena cara membuatnya pun berbeda. Dalam penyajiannya dapat dengan cara diberi toping keju atau coklat serta variasi lainnya.

  • Mie Kocok

Adalah mie yang bentuknya sedikit datar dan dihidangkan bersama berbagai sayuran seperti toge dan ditambah dengan kikil sapi yang sangat empuk. Kuah pada mie kocok memiliki kaldu yang lebih kental dibandingkan dengan mie baso.

  • Colenak

Merupakan kepanjangan dari dicocol enak, adalah penganan yang terbuat dari peuyeum yang dibakar di atas arang dan kemudian diguyur dengan cairan gula merah kental serta diberi parutan kelapa.

 

 

Baca Juga:
Instagram Kamu Mau Engagement Ratenya Naik, Rajakomen.com Aja

Instagram Kamu Mau Engagement Ratenya Naik, Rajakomen.com Aja

Tips      

27 Jul 2021 | 1315


Di era semakin canggih ini, siapa sih yang tak kenal Instagram? Ya, media sosial satu ini memang kerap digunakan untuk untuk memposting foto maupun video. Seiring bertambahnya tahun, ...

Makna dan Filosofi dari Sajian Nasi Tumpeng

Makna dan Filosofi dari Sajian Nasi Tumpeng

Kuliner      

10 Maret 2020 | 2101


Pasti tahu dan kenal dong dengan yang namanya nasi tumpeng. Tumpeng atau disebut juga dengan sebutan buceng merupakan olahan nasi yang bentuknya kerucut menyerupai gunung lengkap dengan ...

Kesempatan dan Tantangan: Membangun Bisnis Startup dari Lingkungan Kampus

Kesempatan dan Tantangan: Membangun Bisnis Startup dari Lingkungan Kampus

Pendidikan      

1 Apr 2024 | 113


Di era digital seperti sekarang ini, semakin banyak mahasiswa yang tidak hanya fokus pada menyelesaikan studi mereka di perguruan tinggi, tetapi juga mencari peluang untuk membangun bisnis ...

Program Magang sebagai Jembatan untuk Pengembangan Karir Mahasiswa

Program Magang sebagai Jembatan untuk Pengembangan Karir Mahasiswa

Pendidikan      

30 Nov 2023 | 178


Program magang telah menjadi suatu elemen integral dalam pendidikan tinggi, memberikan mahasiswa kesempatan berharga untuk mengaplikasikan pengetahuan teoritis mereka dalam konteks dunia ...

Dibutuhkan Kesehatan Fisik dan Psikis di Masa Pandemi Covid-19 Ini...

Dibutuhkan Kesehatan Fisik dan Psikis di Masa Pandemi Covid-19 Ini...

Tips      

8 Apr 2020 | 1387


‘Di rumah saja’, ini adalah hal yang dilakukan oleh sebagian besar orang di masa pandemi Covid-19 ini. Mengapa sebagian besar bukan semua? Karena ada tenaga medis yang tentunya ...

Tumis Kangkung Bumbu Tempe Kencur, Pilihan Menu di Bulan Ramadhan...

Tumis Kangkung Bumbu Tempe Kencur, Pilihan Menu di Bulan Ramadhan...

Kuliner      

22 Apr 2020 | 1279


Bulan Ramadhan, ini adalah bulan yang paling ditunggu oleh umat Muslim. Bulan dengan banyak keutamaan adalah bulan istimewa. Salah satu dari banyak keistimewaannya adalah ketika kita dan ...

Copyright © CeritaBijak.com 2018 - All rights reserved