Kerudung atau jilbab bis adibuat dari berbagai bahan yang berbeda beda. Salah satu bahan yang sering digunakan untuk membuat jilbab atau kerudung adalah bahan voile. Bahan ini menjadi favorit para muslimah atau hijabers yang ada di Indonesia karena memiliki tekstur yang sangat halus dan juga lembut. Selain itu, jilbab dari bahan voile juga sangat ringan untuk dipakai sehingga anda akan tetap merasa nyaman meskipun seharian memakai jilbab dari bahan voile ini. Yang juga menarik adalah, hijab voile juga hadir dengan berbagai macam warna yang berebda, baik itu warna warna yang lembut, warna netral, hingga warna warna cerah untuk anda yang senang tampil atraktif.
Mungkin banyak dari anda yang punya banyak koleksi hijab voile ini untuk bisa digunakan dalam berbagai acara secara bergantian. Selain mengkoleksi, sebaiknya anda juga tahu bagaimanakah cara yang tepat untuk merawat jilbab jenis ini sehingga nantinya tetap awet dan warnanya pun tidak pudar. Lalu, bagaimanakah cara yang paling tepat untuk merawat jilbab ini? Berikut ini adalah tips yang akan kami bagikan untuk anda.
Jika ingin dicuci, maka sebaiknya anda menguceknya dengan menggunakan tangan
Untuk proses pencucian, sebaiknya hijab bahan voile ini memang dicuci dengan menggunakan tangan. Banyak orang mengatakan bahwa cara mencuci dengan tangan ini akan mencegah jilbab dikucek terlalu keras sehingga tidak akan merusak bahan dan membuatnya melar. Sebaiknya kucek hijab secara lembut saja terlebih lagi jika memang jilbab tidak kotor karena terkena noda. Hijab voile memiliki karakteristik cepat berbulu. Oleh karena itu proses pencuciannya memang harus dilakukan dengan lebih lembut. Jika anda tak sempat mencuci dengan tangan misalnya, anda bisa juga menggunakan mesin cuci. Namun sebaiknya mesin cuci anda memiliki mode penciucian soft atau lembut yang sengaja didesain untuk mencuci barang barang seperti kerudung dan pakaian bayi.
Ketika dijemur, maka hindari penjemuran di bawah sinar matahari secara langsung
Setelah dicuci maka tentu saja anda hendak menjemur jilbab ini bukan, jika iya, sebaiknya jilbab voile tidak anda jemur di bawah sinar matahari secara langsung. Ini karena hijab voile hadir dengan beberapa kualitas warna yang berbeda, terlebih lagi untuk jilbab voile dengan motif. Ini artinya tidak semua warna hasil cetak atau sublime memiliki kualitas yang sangat baik. Jika anda menjemurnya di bawah sinar matahari secara langsung maka bisa jadi ini akan membuat warna semakin lama semakin pudar. Jika anda ingin menjemurnya, maka cukup diangin anginkan saja di tempat yang teduh dan sejuk seperti misalnya di bawah pohon atau tempat yang terhalang dari sinar matahari secara langsung.
Setelah kering, anda bisa menyetrika jilbab voile dengan suhu yang sedang saja
Setelah dicuci mungkin ada beberapa dari anda yang takut menyetrika jilbab ini karena berbagai alasan seperti misalnya takut warnanya menjadi pudar, takut bahannya rusak, dan lain sebagainya. Sebagai informasi untuk anda, Voile adalah salah satu bahan yang tidak mudah lecek sehingga sebenarnya jika tidak lecek lecek amat anda tak perlu sering sering menyetrikanya. Namun, jika memang anda butuh untuk menyetrika jjilbab voile ini, maka anda sebaiknya menggunakan suhu yang rendah atau jangan terlalu panas suhu untuk menyetrikanya. Perhatikan temperature panasnya agar kualitas hijab voile anda tidak berubah. Hal ini penting dilakukan agar kualitas dari jilbab voile tetap terjaga dengan baik.
Jika ingin mencuci, maka sebaiknya anda menggunakan shampoo dibandingkan detergen
Setiap orang pasti ingin agar serat kain jilbabnya tetap lembut dan juga bagus. Oleh karena itu anda juga harus memilih sabun yang tepat saat ingin mencuci hijab voile. Bukan detergen bubuk atau detergen cair, lebih disarankan agar anda mencuci jilbab dari bahan ini dengan menggunakan shampoo saja. Anda harus tahu bahwa penggunaan detergen yang keras mungkin bisa saja merusak kualitas dari hijab voile milik anda. Sebaliknya, shampoo akan membantu anda untuk meluruhkan noda serta minyak yang menempel pada jilbab namun tetap bersifat lembut. Shampoo yang digunakan pun bisa bermacam macam atau shapoo apapun yang anda punya di rumah. Namun jika memang jilbab tidak terlalu kotor atau berbau, anda tidak perlu juga untuk sering sering mencucinya.
Jika anda membuat jilbab voile anda sendiri, sebaiknya anda mencuci bahan kainnya sebelum dijahit
Beberapa dari anda mungkin akan membeli hijab voile jadi di pasaran. Ini artinya, anda tak perlu menjahit dan membuat jilbab voile anda sendiri. Namun, jika anda memang seorang produsen atau yang membuat jilbab voile anda sendiri, maka sebaiknya anda mencuci dahulu bahan voile yang akan digunakan sebelum mulai dijahit. Langkah ini akan sangat memudahkan anda untuk membuat hijab voile dnegan ukuran yang tepat. Mengapa? Hal ini karena bahan voile akan sedikit mengkerut ketika selesai dicuci. Oleh karena itu, ketika hijab sudah dijahit dan baru anda cuci, maka mungkin ukurannya akan sedikit berubah.
Itulah beberapa tips mudah untuk merawat jilbab dari bahan voile. Jilbab voile dengan karakteristik yang lembut dan juga halus mungkin menjadi salah satu jilbab favorit anda dan anda banyak mengkoleksinya di rumah. Dengan melakukan tips diatas, maka jilbab dari bahan voile ini akan tetap awet untuk digunakan dan warna nya pun tidak akan memudar. Selamat mencoba tips diatas ya?
Sate Kere Kuliner Unik di Indonesia
22 Nov 2018 | 1964
Sudah pernah mendengar kuliner sate kere? Barangkali bagi sebagian orang, kuliner yang satu ini terdengar sedikit aneh karena namanya yang unik ya. Namun siapa sangka bila sate ini adalah ...
Menggapai Mimpi, Pengusaha Muda dan Mahasiswa Ma’soem yang Berprestasi
27 Nov 2023 | 510
Beragam aktivitas menarik dan kesibukan di kampus Ma’soem University selalu terlihat setiap hari. Dari banyaknya kegiatan dan mahasiswa yang datang untuk menuntut ilmu, ada satu nama ...
Jenis Influencer Berdasarkan Jumlah Pengikut dan Platform
22 Jul 2024 | 45
Influencer marketing telah menjadi strategi yang penting dalam dunia pemasaran digital. Dengan meningkatnya kehadiran influencer di berbagai platform media sosial, penting untuk memahami ...
PSSI dan Kepolisian Perketat Keamanan Hotel Timnas Indonesia
30 Mei 2024 | 242
PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) dan Kepolisian Indonesia telah berkolaborasi untuk perketat keamanan hotel Timnas Indonesia. Langkah ini diambil sebagai bagian dari persiapan ...
Bandung Kota Pelajar: Hidup Mandiri dan Berkembang di Tengah Keberagaman Budaya
18 Jul 2024 | 66
Bandung, sebuah kota yang terkenal dengan sebutan "Kota Kembang" , telah menjadi salah satu kota pelajar terbaik di Indonesia. Kota ini telah menarik banyak perhatian karena ...
Tips Mengelola Perkumpulan agar Minim Gesekan
22 Jul 2024 | 58
Perkumpulan atau organisasi merupakan wadah bagi sekelompok orang untuk mencapai tujuan bersama. Namun, seringkali dalam mengelola perkumpulan, timbul gesekan dan konflik yang dapat ...