Yuk, Jalan-jalan Ke Dapur Mengolah Telur Ceplok Balado!

Oleh Writer, 16 Apr 2020
Telur, siapa yang tak kenal bahan makanan dengan protein hewani ini. Telur ini adalah bahan makanan yang begitu populer di masyarakat. Telur yang sangat familiar ini bisa dimakan langsung, menjadi pelengkap atau menjadi bahan dasar makanan lainnya. Telur termasuk bahan dalam pembuatan kue, puding, martabak, roti lapis, mie, dan banyak makanan lainnya.

Pagi ini kita mengolah telur menjadi menu sarapan praktis dan lezat! Telur ceplok, semua orang rasanya bisa membuatnya bukan? Bahkan anak-anak sekalipun. Telur ceplok mungkin menjadi makanan pertama  yang bisa kita olah menggunakan kompor sejak masa kanak-kanak dulu.

Tapi tenang, kali ini kita bukan akan mengolah telur ini menjadi telur ceplok polos. Kali ini kita akan membuat telur ceplok balado. Pertama-tama tentu siapkan beberapa telur yang akan kalian masak. Gorenglah telur-telur ini satu persatu. Tak perlu memberi bumbu apa-apa di awal penggorengan telur ceplok ini.

Setelah telur selesai digoreng, siapkan bumbunya. Kali ini kita akan membuat bumbu balado. Bumbu yang disiapkan adalah bawang merah, bawang putih, dan cabai merah. Haluskan bumbu ini hingga rata. Tapi untuk bumbu balado telur ceplok ini, saya lebih memilih untuk membuat bumbu ini tidak terlalu halus. Efek cabai merah yang masih terlihat, membuat sensasi rasa tersendiri.  

Setelah bumbu dihaluskan, siapkan wajan untuk memasak. Masaklah bumbu hingga wangi. Jika sudah tercium wangi, masukkanlah telur-telur ceplok yang sudah kamu goreng sebelumnya. Aduk-aduh, lakukan pengecekan rasa. Jika masih belum menemukan rasa yang pas tambahkan gula dan atau garam sesuai dengan selera. Sangat mudah bukan membuat telur ceplok balado ini. Bisa jadi ini adalah menu sarapan praktis yang bisa kamu buat dalam waktu yang sangat singkat.

Selamat pagi dan selamat sarapan!

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

 
Copyright © CeritaBijak.com
All rights reserved